Senin, 10 November 2014

Memperingati Hari Pahlawan


Hari  ini sepuluh november,hari  dimana kita memperingati  para pahlawan yang sudah memberikan banyak pengobanan untuk Negeri tercinta ini,harta,bahkan nyawa rela mereka berikan demi kesetiaan pada tanah air tercinta.Ini bukan sekedar kisah dongeng pengantar tidur atau cerita rekayasa tapi ini adalah kenyataan,mereka pernah ada dan mereka pernah berjuang untuk kemerdekaan Negara Indonesia,jejak mereka ditulis dalam sejarah dengan tinta emas,meski mereka telah tiada tapi selamanya akan dikenang sebagai Pahlawan,di hati mereka yang tahu arti sebuah Pengorbanan.

Mereka bukan orang yang berjiwa lemah yang mudah berkhianat pada bangsanya demi jabatan atau kekayaan,mereka adalah para patriot sejati yang dengan penuh keikhlasan berjuang mempertahankan apa yang seharusnya menjadi milik mereka,Negeri ini...Indonesia tercinta.Mereka adalah orang yang setia,tak mudah berpaling hanya karena iming-iming wanita,merekalah pahlawan sejati yang tak mengharapkan nama mereka disanjung puji,kemerdekaan yang mereka cintai meski untuk itu harus mati.

Kematian bagi mereka bukanlah sesuatu yang harus ditakuti,atau dihindari dengan menyembah kaki penjajah,berkhianat pada bangsanya hanya  menyelamatkan diri,tidak...mereka orang-orang gagah berani setia pada Negeri,menjaga kemuliaan diri  meski harus berkorban dengan harga yang sangat mahal.Bagi mereka hanya ada dua pilihan,merdeka atau mati.

Sekali lagi ini bukan hanya kisah rekaan tapi sungguh pernah terjadi,lihatlah disana,di Taman Makam Pahlawan dimana tubuh mereka terbaring tertutup tanah,mungkin tak ada sesuatu lagi yang tersisa selain mungkin tulang belulang saja,atau bahkan sudah tak ada lagi.

Apakah dengan tiadanya mereka menjadi alasan meniadakan segala jasanya?Tidak,kita bukan manusia yang tak tahu balas budi,akan selalu kita kenang segala pengorbanan mereka,meneruskan apa yang menjadi cita-cita mereka dan membangun negeri ini dengan keberaian dan kejujuran,berani mengatakan kebenaran dan jujur memegang amanah dengan tidak korupsi.