Dahulu sebelum mengenal ebook aku
selalu membeli buku untuk memenuhi hobiku membaca,terkadang aku harus ke kota
kabupaten untuk memebeli buku atau komik kesukaanku.
Kemudian tetanggaku Mas
Tumino memperkenalkan aku pada ebook,buku elektronik yang bisa dibaca di
hp,kalau dahulu yang aku kenal baru ebook dengan format jar saja.
Dikemudian
hari aku tahu kalau ada buku elektronik yang lebih nyaman dibaca,namanya
epub,namun harus menggunakan aplikasi tambahan agar bisa dipakai,kalau aku
dahulu memakai moon reader untuk android dan bubu book untuk hpku yang
sekarang,nokia C6 00.
Semenjak itulah hobiku membaca
menjadi jadi,aku menjadi kecanduan dengan novel terjemahan barat,yang paling
sering aku baca adalah novel kasus untuk stop,serlock holmes dan agatha
christie.Aku selalu betah dalam membaca buku kadang sampai seharian kalau tidak
ada kegiatan,sementara karya lokal yang aku sukai adalah novel fahri asiza
dengan serial Ray,gola gong:Al Bahri,aku datang dari lautan dan tentu saja
andrea hirata dan kang abik.
Ada juga sih cerita silat hehe kalau
pas lagi merindukan seorang pahlawan biasanya aku membacanya,dari SH
mintardja,koo ping hoo,dan bastian tito dengan wiro sablengnya,yang terakhir
ini pasti kalian sudah tahu karena dahulu sering ditayangkan tiap minggu pagi
di salah satu stasiun tv swasta kita,ceritanya konyol dan menghibur ada saja
tinggah si wiro ini dalam petualangannya membasmi kejahatan.
Bagaimana dengan sekarang?masih sama
aku masih suka membaca hanya saja kali ini waktunya agak sempit karena selain
bekerja aku juga harus belajar menulis di blog ini,nggak tahu kenapa setelah
banyak membaca novel dan buku jadi pingin ikut ikutan menulisJ,yah meskipun tulisanku masih
membosankan dan kurang menarik hehe
Bagaimana dengan kalian?suka membaca
juga khan?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan Berkomentar